Selasa, 17 Maret 2009

TIPS MENJADI KARYAWAN YANG BAIK

Ingin menjadi Karyawan yang Sukses? Di senangi sama BOSS/Atasan, meraih karir dengan cepat, naik pangkat terus? Ingin gaji naik? Ingin juga di senangi sama bawahan / asisten Anda? Ingin semua menyenangkan? Di lingkungan kerja terasa nyaman dan selalu bergairah?

Silahkan baca dan terapkan tips berikut ini di Lingkungan Kerja anda. Beberapa hal yang wajib anda tanamkan di diri anda adalah :

1. Sikap
Pondasi utama yang harus anda lakukan adalah menata sikap, kurangi sikap negative anda dan lebihkan sikap positif anda. Contoh yang bisa membuat anda cepat berkembang dan pintar adalah:

Sikap Berpikir Positif
Apapun hal yang anda hadapi, apapun berita yang anda terima dan keadaan apapun yang sedang menimpa anda, jalani saja dengan sikap positif, tidak cepat mengambil keputusan dan lakukan segalanya menuju arah solusi, dan bukan menuju arah masalah. Jadi jika dimarahin boss pun, berpikir positif saja, mungkin si boss lagi ngetest atau emang semalem abis diamukin bininya. Mau di maki-maki atau di lempar gelas pun, yang penting tetap berpikir positif. Mungkin sudah waktunya anda pindah kantor atau ganti haluan.

Sikap Mau Belajar
Belajarlah terus kepada atasan anda, kalau bisa belajar langsung ke 1, 2 tingkat di atas Anda. Pelajari kelebihan dan sisi Positif dari mereka, Pelajari semua yang bisa membuat mereka senang : Hobbinya , Prestasinya, Spesialisasinya. Pelajari kelemahan mereka, tapi jangan kasitau mereka yah. Nah kalo merasa sudah cukup ilmu, cari perusahaan baru yang kasih gaji lebih besar atau bikin usaha baru. Dijamin anda sukses.